Wednesday, April 26, 2017

Mengatasi Bau Tidak Sedap Pada Mobil


Sahabat MTF, artikel yang akan di share kali ini berupa cara mengatasi bau tidak sedap yang kerap tercium dimobil kita. Ga enak dong kalo lagi bawa gebetan atau istri jalan-jalan tapi dimobil tercium aroma-aroma campuran pengharum mobil dan aroma-aroma kurang sedap, bisa – bisa bikin penumpang ilfill loh sobat.

Bau-bau kurang sedap ini biasanya terjadi tanpa kita sadari, akibat kebiasaan sehari-hari kita lakukan seperti menempelnya keringat pada jok, sisa sisa asap rokok, baju dan sepatu yang kita tinggal didalem mobil, hingga sisa-sisa makanan yang kita konsumsi.

Trik dan tips sederhana berikut ini dapat kita lakukan dengan cepat dan mudah, tapi punya efek besar untuk mengembalikan kesegaran dan kenyamanan dalam mobil.

1. Bersihkan yang terlihat.
Keluarkan dan buang kertas-kertas pembayaran parker, tol, atau kertas lainnya yang tidak penting. Jangan lupa juga keluarkan botol air minum yang sudah kosong, plastik makanan ringan dan semua barang yang berpotensi untuk dihinggapi bakteri dan jamur.

2. Bersihkan yang kurang terlihat
Gunakan kuas atau sikat untuk membersihkan debu, sisa makanan hingga kotoran kecil lainnya, agar lebih mudah dapat juga dilakukan dengan menggunakan vacuum cleaner untuk dapat sekaligus menghilangkan kotoran kecil yang menyelinap diantara sela-sela mobil.


3. Jemur
Layaknya pakaian yang dijemur, beberapa bagian dalam mobil juga butuh “kehangatan” matahari untuk menghilangkan bau apek dan sisa-sisa tumpahan air minum yang mengendap. Contohnya seperti Jok mobil. Lepaskan dan jemur selama kurang-lebih 2-3 jam.

4. Sentuhan Lap Kering
Bagian dashboard dan bagian keras pada dalam mobil juga harus disentuh dan di lap menggunakan kain bersih yang kering. Jika terdapat sisa air minum yang mengendap gunakan bedak bayi untuk ditaburkan diatasnya dan tunggu hingga 30menit sebelum kemudian dibersihkan menggunakan vacuum cleaner atau kuas.

5. Pewangi Mobil
Dan yang terakhir adalah berikan pewangi mobil yang beraroma menyegarkan.
Share:

Monday, April 24, 2017

Mobil Baru Lecet? Bisa diberesin sendiri kok


Sahabat MTF, pasti suka bete sama kondisi jalanan yang padet dan penuh, kadang tanpa kita tau sudah ada lecet dan goresan pada body mobil.
Nah berikut ada tipsnya nih buat ngilangin lecet tanpa harus bayar mahal alias bisa dikerjain sendiri.

1. Pastikan Goresan Tersebut Benar-Benar Goresan
Sering kita jumpai di mobil goresan sebenarnya hanyalah segaris tonjolan atau biasanya debu yang menempel di bodi mobil kamu. Pastikan lebih dahulu jika parah langsung ambil tindakan, tetapi jika tidak tinggal di lap saja dengan kanebo basah.

2. Tentukan Kedalaman Goresan
Setelah memastikan bahwa goresan tersebut benar-benar harus diperbaiki, cari tahu kedalamannya. Hal ini akan menentukan tindakan yang nantinya kamu perbaiki. Jika tak parah kamu bisa melakukan tindakan selanjutnya. Jika parah lebih baik serahkan ke ketok magic.



3. Oleskan Kompon Poles
Sebarkan kompon poles menggunakan bantalan pengilap ke sekitar bagian yang tergores. Pada dasarnya, kompon poles digunakan untuk menghilangkan goresan dari mobil.

4. Cuci Bagian yang Diberi Kompon dengan Air
Gunakan air bersih dan handuk untuk menghilangkan residu sisa kompon dari permukaan cat. Jika kompon masuk ke celah-celah, gunakan sikat gigi untuk membersihkannya.

5. Lakukan Berulang-Ulang Hingga Goresan itu Hilang
Terus lakukan hal itu sampai goresan itu hilang, kamu bisa menambahkan lilin-lilin carnauba berkualitas baik ke permukaan, lalu kilapkan permukaan yang terkena goresan. Pastikan semua goresan hilang dan bagian yang diperbaiki tersebut sudah sangat mengilap dan menolak air dengan mudah.

Sumber: daihatsu.co.id
Share:

Thursday, April 20, 2017

Deteksi Dini Penyakit Jantung


Sahabat MTF, Jantung koroner merupakan penyakit jantung yang paling sering mengakibatkan kematian mendadak. Meski begitu, masih banyak orang yang mengabaikan ciri penyakit jantung koroner karena seringkali dianggap sebagai gangguan kesehatan biasa.
Berikut ciri penyakit jantung koroner yang sebaiknya Anda ketahui. Hati-hatilah bila merasakan nyeri dada yang amat sangat, hal ini merupakan tanda umum penyakit jantung dan intensitasnya akan berbeda pada setiap orang.

Napas pendek juga merupakan salah satu ciri penyakit jantung yang biasanya disertai dengan jantung berdebar-debar. Hal ini disebabkan kurangnya pasokan oksigen dan darah ke jantung atau akibat pengaruh serangan jantung sebelumnya.
Apabila jantung tidak dapat memompa aliran darah dengan lancar, tubuh akan lemas. Ditambah lagi nyeri jantung dapat menjalar ke bagian tubuh lain seperti leher dan tangan.
Ciri penyakit jantung lain yang patut Anda waspadai adalah apabila rasa nyeri itu mengakibatkan pusing hingga pingsan. Seringkali, penderita dengan ciri penyakit jantung terlambat dibawa ke dokter atau instalasi gawat darurat sehingga dapat menimbulkan akibat yang lebih fatal yaitu kematian.
Ciri penyakit jantung juga hampir mirip dengan gejala masuk angin. Anda bisa juga mengalami mual bahkan muntah serta gangguan pencernaan. Namun, pada penyakit jantung gejalanya lebih ekstrem. Keringat berlebih juga merupakan ciri penyakit jantung.
Ciri penyakit jantung berikutnya adalah merasa cepat lelah setelah beraktivitas. Jika Anda mengalaminya, segeralah memeriksakan diri ke dokter. Ciri penyakit jantung seperti ini juga sering disepelekan oleh penderita serangan jantung karena merasa itu hal yang wajar dan telah menjadi "makanan" sehari-hari.
Intinya, apabila Anda merasa ada yang tidak beres di bagian jantung Anda, cegahlah sebelum semuanya terlambat. Jantung terletak di rongga dada sebelah kiri.
Akan tetapi, nyeri di punggung bagian atas juga dapat mengindikasikan Anda sedang mengalami serangan jantung. Jika sudah seperti ini, pemeriksaan diri ke dokter merupakan upaya pencegahan terbaik.
Hal itu tidak hanya dilakukan jika Anda mengalami ciri penyakit jantung, tetapi juga jika Anda memiliki riwayat keluarga berpenyakit jantung, merasa mudah stres dan kaget serta mempunyai kadar kolesterol tinggi dan penyakit darah tinggi. Itulah beberapa pokok mengenai ciri penyakit jantung.
Olahragalah secara teratur untuk mencegah timbulnya ciri penyakit jantung. Mulailah dengan olahraga ringan seperti jalan-jalan pagi di sekitar rumah atau mendatangi instruktur dan ahli gizi agar mendapat panduan yang cocok bagi kesehatan jantung Anda.
Anda juga seharusnya memperbanyak asupan makanan yang kaya serat dan mengurangi makanan berkolesterol tinggi agar terhindar dari risiko penyakit jantung.
Sumber: deherba.com
Share:

Thursday, April 13, 2017

Kenapa Mengantuk Setelah Makan Siang?



Hampir semua dari kita pasti pernah merasa ngantuk, lemas dan keinginan untuk tidur setelah melewati jam makan siang. Lalu apakah faktor penyebabnya?

Dikutip dari Times of India, nutrisionis Luke Coutinho menyebutkan bahwa hal ini sangat mungkin terjadi karena faktor makanan yang dikonsumsi saat makan siang. Bisa juga karena Anda makan dengan porsi yang berlebihan dan menjadi kekenyangan.


"Ketika Anda makan lebih banyak dari jumlah yang diperlukan tubuh, maka gula darah akan meningkat tajam. Saat ini terjadi, pankreas pun akan menghasilkan lebih banyak insulin. Dengan sekresi peningkatan insulin, tubuh memproduksi hormon rileks yang memicu rasa kantuk," tutur Coutinho.


Hormon-hormon tersebut di antaranya serotonin dan melatonin. Ya, seperti diketahui melatonin merupakan hormon pemicu rasa kantuk dan akan membuat Anda ingin tidur lelap.


Selain porsi berlebihan, makan terlalu banyak makanan tinggi karbohidrat juga bisa membuat Anda menjadi ngantuk, terutama karbohidrat sederhana. Saat makan makanan tinggi karbohidrat, sistem pencernaan menggunakan 60-75 persen dari energi tubuh untuk mencerna makanan. Karena ini, tubuh akan mengalihkan banyak energi dari bagian lain di tubuh Anda untuk kerja sistem pencernaan.





"Hal ini membuat Anda merasa mengantuk, karena tubuh menghabiskan terlalu banyak energi dalam mencerna makanan. Bukan hanya makanan tinggi karbohidrat, makan berlebihan makanan tinggi protein juga bisa memberikan efek yang sama," kata Coutinho.



Untuk mencegah hal ini terjadi, hindari makan dengan porsi berlebihan dan hindari juga memilih menu tinggi kalori untuk makan siang. Semakin banyak porsi yang Anda konsumsi, semakin banyak energi tubuh yang akan digunakan untuk mencernanya. Biasakan untuk mengonsumsi camilan jika masih lapar di sela waktu makan.


-->

Share:

Tuesday, April 11, 2017

Sakit dimusim Pancaroba


Sahabat MTF, Indonesia dikenal dengan negara beriklim tropis yaitu iklim dengan 2 musim didalamnya yaitu musim panas dan musim hujan. Dua musim bertolak belakang ini memiliki satu masa transisi yang tenar dengan sebutan musim pancaroba.

Pancaroba adalah masa peralihan dari satu musim ke musim lainnya yang biasanya terjadi antara bulan Maret sampai April dan Oktober sampai November. Kita menyadari pancaroba datang dengan tanda-tanda seperti angin kencang, hujan yang datang secara tiba-tiba namun singkat, udara yang terasa lebih panas dari sebelumnya hingga arah angin yang tidak teratur.

Terjadinya pancaroba juga kerap dikaitkan dengan berbagai jenis penyakit seperti Asma, sakit kepala, flu hingga sakit pada persendian. Lalu pertanyaanya adalah, bagaimana cuaca dapat menyebabkan penyakit-penyakit tersebut? Mari kita bahas satu persatu.

1.       Flu atau Pilek
Seperti menjadi hal yang umum bahwa musim pancaroba menjadi akibat dari Flu dan Pilek. Namun yang sebenarnya terjadi adalah virus flu dan pilek ini bereaksi lebih kuat dan aktif saat terjadinya penurunan suhu, dan musim pancaroba inilah yang menjadi trigger dalam penguatan virus ini dan menyerah system imun tubuh yang juga menjadi kurang peka saat penurunan suhu terjadi.

Jika udara dingin berpengaruh pada perkembangbiakan virus dan sistem imun tubuh, sebaliknya saat perubahan suhu dan udara dari musim hujan ke panas maka flu yang terjadi lebih dikarenakan perubahan perilaku.

Seperti dikutip dari Women’s Health, menurut Marc I. Leavey, seorang primary-care physician dari Mercy Medical Center Lutherville Personal Physicians, ketika terjadi perubahan cuaca dari musim bercuaca dingin ke cuaca yang lebih hangat, orang-orang menjadi lebih sering keluar rumah, berjalan-jalan, dan berkumpul bersama. Ketika banyak orang berkumpul, maka penyebaran penyakit menjadi lebih mudah terjadi.

2.    Sakit Kepala
Secara tidak sadar sering kali kita acuh terhadap penurunan suhu udara atau saat matahari terik dimusim pancaroba, namun perlu kita ketahui bahwa suhu rendah yang diakibatkan hujan dan dengan cepatnya berganti menjadi panas terik dari matahari yang merupakan ciri khas pancaroba menyebabkan ketidaksiapan dan tidak stabilnya komponen kimiawi otak yang memicu sakit kepala.

3.     Asma
Serangan asma terjadi karena saluran udara yang mengalami peradangan. Ketika suhu sekitar rendah, udara dingin yang masuk ke saluran udara juga menjadi lebih dingin. Saluran udara akan bereaksi terhadap udara dingin ini dan terjadi peradangan.
Hal ini diperparah terutama jika Anda melakukan aktivitas berat atau berolahraga di ruang terbuka. Pertukaran udara yang cepat saat Anda beraktivitas berat menyebabkan udara tidak dapat dihangatkan terlebih dahulu, sehingga meningkatkan risiko inflamasi yang diakibatkan oleh udara dingin. Dan jika salah satu pemicu kambuhnya asma Anda adalah serbuk sari, angin kencang, dan badai yang sering terjadi pada saat musim pancaroba, ini dapat memperparah keadaan Anda.



Sahabat MTF, kita pasti tidak ingin terjadi apa-apa pada tubuh kita walaupun hanya flu ringan atau pilek. Untuk itu perlu dicegah dan dipersiapkan sedari awal, yaitu dengan menjaga keseimbangan imun tubuh. Cukup dengan memperbanyak mengkonsumsi buah-buahan serta mengkonsumsi makanan yang kaya gizi. Selain itu kita juga perlu untuk istirahat teratur dan cukup.

Namun jika terlanjur sakit, segeralah pergi ke dokter agar tidak mengganggu lebih jauh dikemudian hari.

-->

Share:

Tuesday, April 4, 2017

Begini Efek Nekat Menerobos Banjir Pada Mobil



Negara kita merupakan negara tropis dengan 2 musim sepanjang tahun, yaitu musim panas dan musim hujan. Saat memasuki musim hujan, antisipasi kerap kita buat untuk menghindari dampak dari air hujan yang terus menerus turun.

Dampak yang terjadi salah satunya adalah pada mobil kita. Di beberapa kota, drainase kota yang kurang baik mengakibatkan genangan air hingga banjir yang kerap melanda sudut kota. Saat banjir melanda ini, terkadang demi satu-dua kepentingan beberapa dari kita nekad untuk menerobos banjir menggunakan kendaraan bermotor hingga mobil, hal tersebut sering ditemui namun apakah kita sudah mengetahui dampak yang terjadi pada mobil jika kita tetap nekat menerjang air banjir dan genangan?

Berikut kami paparkan efek yang bisa timbul akibat nekat mengorbankan mobil kita untuk menerjang banjir:

1.    Mogok di jalan

Saat mobil melintasi genangan, hal yang paling mungkin terjadi adalah air yang masuk ke ruang bakar atau terjadi hubungan pendek arus listrik. Akibatnya, mobil pun tidak dapat dijalankan alias mogok.

Momen seperti ini tentu sungguh merepotkan bagi pemilik mobil karena harus meminta orang lain untuk bantu mendorong atau bahkan menghubungi mobil derek. Kita terpaksa akan keluar uang saat menderek mobil atau ketika meminta bantuan orang lain.

Apesnya, jika mobil mogok di tengah genangan tanpa ada orang lain yang melintas atau tidak memiliki cukup uang untuk meminta jasa mobil derek, Kita terpaksa harus meninggalkan mobil di jalan untuk sementara.

2.    Mesin rusak setelah berhasil terobos banjir

Sukses menerobos genangan air seperti banjir Jakarta bukan berarti tanpa risiko. Bisa saja beberapa komponen mengalami kerusakan ketika terendam air dalam beberapa waktu.

Adapun komponen mobil yang rentan rusak akibat menerabas banjir antara lain bearing roda, rem, dan kaki-kaki. Kotoran lumpur dan karat yang berasal dari genangan dapat menghambat putaran roda dan dampak yang paling parah yakni roda dapat terkunci dan mobil tidak dapat berjalan, demikian dilansir dari Stpoil, selasa.

Kalau sudah begini, kerugian akibat kerusakan part-part ini akan besar dan terpaksa harus merogoh kocek hingga jutaan rupiah hanya karena satu kejadian yang sebenarnya dapat kita hindari dengan tidak menerjang banjir tersebut.

3.    Harga Jual Terancam Anjlok

Mobil yang sudah pernah menerjang banjir hampir dapat dipastikan akan mengalami penurunan harga dan performa yang cukup signifikan. Untuk itu harga yang akan kita dapatkan saat kita berniat untuk menjual kembali akan berada dibawah harga pasar.

Selain itu, tidak semua pemilik showroom mobil bekas mau menerima mobil dengan kondisi pernah menerjang banjir. Hal ini merupakan hal yang wajar dikarenakan performa mobil yang sudah menurun akibat terendam air. Syukur-syukur tidak mengalami water hammer.


Itulah beberapa akibat yang dapat terjadi saat kita nekad untuk menerjang banjir menggunakan mobil. Ada baiknya untuk lebih berhati-hati dan gunakanlah angkutan public guna kenyamanan dan kemanan kita berkendara saat musim hujan tiba.
Share:

Flickr Images

Like us on Facebook

BTemplates.com

Share artikel, cerita, diary atau curhatan kamu ke ryanda.rusadi@mtf.co.id
Powered by Blogger.

Produk Bebas Angsuran

Tips Pintar Memanfaatkan Angsuran Mobil Untuk Kebutuhan Lain Produk Bebas Angsuran Di era globalisasi ini dimana semua inform...

Contact us

Name

Email *

Message *

Search This Blog

Pages

Most Trending

Popular Posts